Berita Sumenep: Kedatangan Vaksin Sinovac Kepuskesmas Arjasa Dikawal Kapolsek Kangean (MPI)

Sumenep,- MPI – Dalam rangka kegiatan pengawalan Vaksin Sinovac yang dilakukan oleh Kapolsek Kangean berjumlah165 vial dan disimpan didalam Box pendingin ruang Imunisasi Puskesmas Arjasa Kecamatan yang sama Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur, Rabu, 27/01/2021.

Adapun yang hadir dalam pengawalan tersebut diantaranya, Iptu Agus Sugito, SH.MH. (Kapolsek Kangean, Aiptu Mianto (Kanit Reskrim), Aipda R. Hendra Kusuma, SH. Bipka Dedik R, Bripka Faisal E. Bripda Jaka, Sertu Tohir kemudian dari (Anggota Koramil), Sertu Adi, Koptu kholik, Koptu Kholip, dan jumlah keseluruhan Vaksin Sinovac sebanyak 165 vial.

Kapolsek Kagean Iptu Agus Sugito, SH.MH mengatakan bahwa pelaksanaan pengawalan ini kita lakukan demi kelancaran bersama, sedangkan banyak barang yang telah kami kawal berjumlah 165 vial dan langsung dikawal sampai Pukesmas Arjasa,” Ungkapnya.

“Namun kolaborasi TNI/Polri dalam melakukan pengawalan dan mengamankan Vaksin Sinovac Covid-19 merupakan kewajiban bagi kami dan berharap dengan Vaksin ini nantinya bisa menghilangkan Virus Covid-19 dan tidak lagi meresahkan Masyarakat,” Imbuhnya

Lanjutnya, Kami mengimbau terhadap Masyarakat agar tidak
takut untuk divaksin, karena pemerintah memberikan Vaksin ini semata-mata demi menyelamatkan Rakyatnya dari virus Covid-19.

“Kami juga menegaskan bahwa Vaksin Covid-19 telah memiliki
label halal dari MUI dan sudah di uji secara klinis, Vaksin ini halal dan sudah teruji secara klinis, Masyarakat tidak usah merasa ragu dan takut,” Paparnya.(Saleh).