NATUNA— MPI. Sejumlah OPD di lingkup Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Natuna turut mendukung program TMMD Ke-110 Kodim 0318/Natuna. Dibuktikan dengan kegiatan perdana yakni penyuluhan pangan keluarga.
Acara dilaksanakan di Gedung Pertemuan Kantor Kecamatan Bunguran Timur Laut pada Senin (8/3/2021). Sebagai Narasumber yakni Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Natuna.
”Materinya ini fokus pada ketahan pangan keluarga. Kemudian pengelolaan pangan lokal dan keamanan pangan serta sesekali diselingi kuis dengan beberapa hadiah,” kata Koordinator tim Narasumber sekaligus Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan, Firdaus.
Camat Bunguran Timur Laut, Isparta Chairaiyadi mengatakan bahwa peserta berasal dari kelompok tani (poktan), gabungan kelompok tani (gapoktan). Adapula pelaku KRPL (Kawasan rumah pangan lestari), TP-PKK Kecamatan Bunguran Timur laut dan TP-PKK Desa se Kecamatan Bunguran Timur Laut.
”Kemudian ada kepala desa se kecamatan setempat, staff kecamatan dan tim opd terkait,” ujar dia.
Dandim 0318/Natuna Letkol Arm Asep Ridwan yang di wakili Pasiter Dim 0318/Natuna Kapt Arh Agus Sungkowo meminta agar para peserta dapat memanfaatkan ilmu yang dapat dari penyuluhan tersebut.
”Kemudian bisa memanfaatkan lahan-lahan yang ada untuk bisa ditanami sayuran. Hal ini diharapkan untuk bisa mencukupi kebutuhan keluarga dan menambah pemasukan ekonomi. Serta meningkatkan ketahanan pangan,” kata dia.
Selain penyuluhan, dalam kegiatan ini juga digelar bazar mini produk BUMDes (Badan usaha Milik Desa), Produk PKK dan Industri Rumah.
(Red Irwan)