Pengerasan Jalan Dikebut Hingga Malam Hari Oleh Satgas TMMD

Tak Kenal Lelah Para Satgas TMMD Lakukan Giat Pengerasan Jalan Dengan Cahaya Terbatas
Natuna – MPI. Kegiatan Dansatgas Letkol Arm Asep Ridwan bersama para Satgas melaksanakan Pengawasan Pekerjaan TMMD Ke-110 Kodim 0318/Natuna. TPA Sebayar,Desa Sungai Ulu menuju Desa Selemam.
Program TMMD Rencana pembukaan jalan sepanjang 2000 Meter dengan lebar 9 Meter, Rencana Penimbunan jalan dengan Batu Sertu sepanjang 2000 Meter dengan Lebar 6 Meter dan tebal 15 Centimenter dan Hari ini Penimbunan jalan sepanjang 500 Meter dengan Batu Sertu sebanyak 47 Rit Mobil.

Penimbunan jalan yang sudah dikerjakan dari tgl 23 s/d 28 Maret 2021 sepanjang 1500 Meter dengan Batu Sertu sebanyak 155 Rit mobil + 2 Rit Mobil Kecil.
Dansatgas mengatakan bahwa pekerjaan pengerasan jalan ini memang dikerjakan pada malam hari oleh Satgas TMMD dan juga dibantu oleh masyarakat serta tim teknis dengan menggunakan alat berat.
“Hal ini kita lakukan agar percepatan dapat kita capai dengan target yang telah ditentukan,” kata Dansatgas
” Selain itu pembangunan aspal di waktu malam juga tidak mengganggu masyarakat yang saat itu sedang melakukan aktivitas transportasi, dengan harapan bahwa pengerjaan malam hari juga akan memaksimalkan hasil sesuai dengan harapan para Satgas TMMD 110,tutup Dansatgas
(Red Irwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *